Menu

Mode Gelap

Berita WIB

Pasca Kebakaran,Taman Bunga New Celosia Dibuka Untuk Umum


					Andi Afriansyah Manager Operasional Taman Bunga New Celosia Bandungan (tengah) mengatakan wisata New Celosia sudah dibuka untuk umum hari ini 8 Agustus 2024. (Foto tangkapan layar instagram @newcelosia). Perbesar

Andi Afriansyah Manager Operasional Taman Bunga New Celosia Bandungan (tengah) mengatakan wisata New Celosia sudah dibuka untuk umum hari ini 8 Agustus 2024. (Foto tangkapan layar instagram @newcelosia).

LemonsNews.com,Semarang – Pasca kebakaran melanda Taman Bunga Celosia, mulai 8 Agustus 2024 sudah dibuka kembali untuk umum.

Andi Afriansyah Manager Operasional Taman Bunga New Celosia Bandungan mengatakan pembuka wisata itu karena insiden kebakaran sudah bisa ditangani. Dan puing-puing sudah bisa dibersihkan.

“Saya informasikan kepada seluruh wisatawan dan masyarakat umum untuk tanggal 8 Agustus 2024 Taman Bunga New Celosia sudah bisa dikunjungi kembali dan sudah bisa beroperasional seperti biasanya, “katanya dikutip dari video Instagram @newcelosia.

Sebelumnya diberitakan kebakaran hebat tiba-tiba melanda objek wisata taman bunga Celosia, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Selasa, 6 Agustus 2024.

Kebakaran itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIB dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

Tujuh mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api.

Kapolres Semarang AKBP Ike Yulianto mengatakan, titik api diduga berada di area resto snail coster di objek wisata tersebut.

Kapolsek Bandungan Iptu Andy Taufan menambahkan, kebakaran tidak berlangsung lama. Sehingga tidak meluas ke area bangun lain.

Taman ini dibangun dengan konsep kekinian taman bunga, spot foto yang menarik dan Instagramable, wahana permainan dan cafe garden (kuliner).

Wisata ini cocok untuk semua usia mulai dari anak, remaja, dewasa, maupun lansia.

 

(LMV/eb)

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Writer

Baca Lainnya

I Gede Ananta Terpilih Sebagai Ketua Karang Taruna Jawa Tengah Masa Bakti 2025–2030

22 Mei 2025 - 13:00 WIB

7 Kebiasaan Orang Sukses Yang Wajib Kamu Tiru

22 Mei 2025 - 11:47 WIB

Manfaat dan Jenis Pemeriksaan Layanan Cek Kesehatan Gratis

14 Mei 2025 - 10:12 WIB

I Gede Ananta Wijaya Putra,Kandidat Kuat Ketua Karang Taruna Jawa Tengah 2025-2030

14 Mei 2025 - 09:50 WIB

SMP NEGERI 2 TLOGOWUNGU SOSIALISASIKAN BUKU PENGHUBUNG ELEKTRONIK

30 April 2025 - 14:42 WIB

KEJURPROV DRAGBIKE IMI JATENG PUTARAN 1 DI PATI SUKSES DIGELAR

22 April 2025 - 09:00 WIB

Trending di Berita